Jumat, 01 Maret 2013

Naik Otto Truck di Manggarai


Otto? Apa itu?
Otto adalah salah satu alat transportasi umum di Manggarai, Flores. Kendaraan ini tidak temukan di Jawa. Sebenarnya otto merupakan truk yang dimodifikasi sedemikian rupa sehingga bagian baknya mempunyai atap, juga bangku-bangku tersusun di dalamnya.

Setelah 4 bulan di Manggarai, akhinya hari ini saya merasakan sensasi naik otto. Tak ada pintu masuk layaknya bus. Kita harus menaiki lewat sisi truk dengan roda sebagai pijakan awalnya. Bukan main susahnya mau naik kendaraan ini. Hah.

Mau tahu bagaimana sensasinya? Sungguh luar biasa.



Full AC, jelas. Angin semilir dari berbagai arah.















Asoy geboy, pasti. Medan yang tidak semulus jalan tol sering mengajak kita bergoyang di dalam otto.















Tepos, iya. Secara gitu loh, duduk di kursi kayu dan bergoyang-goyang selama perjalanan. Ampun dech . . . 















Sabetan maut, ser-seeer . . . Jangan melamun selama naik otto, terutama jika Anda duduk di pinggir. Bisa-bisa Anda menerima tamparan dari dahan-dahan di tepi jalan.















Mual, hueeek . . . . Bukan salah otto sih, tapi lebih karena medannya yang berliku dan bergelombang.















Bau-bauan aneh, heeemm. . . . mungkin ini juga jadi salah satu faktor yang membuat mual. Bagaimana tidak, selain untuk mengangkut orang, kendaraan ini juga sering digunakan untuk mengangkut hewan ternak seperti sapi, kambing, dan babi. Selain itu juga untuk mengangkut hasil panen.
Perlu diketahui bahwa kursi kayu yang terpasang di dalam bak itu bisa dibongkar pasang sesuai dengan kebutuhan. Kreatif juga ya . . . .














Jujur saja, saya kapok naik kendaraan ini. Memalukan sekali, saya dibuat mabuk karenanya. Tidak lagi-lagi deh. Haha . . . Yang peting sudah merasakan naik otto truck. Tidak afdol jika sudah sampai Flores tetapi tidak mencoba sensasi kendaraan ini.



SM-3T, Maju Bersama.

5 komentar: